Satpam Dayah Jeumala Amal Terpilih Sebagai Satpam Terbaik 1 Tingkat Pidie Jaya

Luengputu. Dalam rangkaian HUT Satpam ke 40 di Polres Pidie Jaya, salah satu Satpam DJA, Samsul Bahri terpilih menjadi satpam terbaik 1 tingkat Pidie Jaya. Sebelum dianugerahi penghargaan tersebut, Samsul Bahri, para rekan Satpam di DJA dan  segenap rekan Satpam se Pidie Jaya terlebih dahulu mengikuti rangkaian kegiatan HUT Satpam ke 40 di Polres Pidie Jaya di bawah bimbingan Sat Binmas Polres Pidie Jaya.

Rangkaian kegiatan tersebut adalah rapat koordinasi yang dipimpin langsung oleh Kapolres Pidie Jaya, AKBP. Musbagh Ni’am., S.Ag., SH., M.H didampingi Kasat Binmas Polres Pidie Jaya, dengan tema; Tingkatkan Prefesionalisme dan Kompetensi Satuan Pengamanan Menjadi Profesi yang Membanggakan dan Bermartabat.

Kegiatan pekan disiplin Satpam  dinilai langsung oleh Sat Binmas Polres Pidie Jaya ditempat kerja masing-masing. Katagori penilaiannya adalah menggunakan seragam satpam lengkap saat bertugas, pengecekan KTA dan  atribut Satpam, pengecekan buku mutasi dan tersedianya tempat mencuci tangan dalam menjalankan prokes selama pandemi covid-19.

Kegiatan lainnya adalah peragaan  Bortopol (Borgol Tongkat Polisi). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh satpam se Pidie Jaya  yang diadakan di halaman Mapolres Pidie Jaya di bimbing langsung oleh Sat Binmas.

“Saat mengikuti peragaan bortopol tersebut kebetulan saya ditunjuk menjadi Danton  karena dinilai lebih mengetahui peragaannya daripada satpam – satpam lain se Pidie jaya yang mengikuti rangkaian kegiatan ini” Sebut Samsul Bahri.

Selanjutnya adalah kegiatan bakti sosial dan  santunan sembako ke panti asuhan anak yatim. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Meureudu dan Samsul Bahri juga ditunjuk sebagai perwakilan Satpam saat penyerahan bantuan sembako ke panti asuhan anak yatim, kegiatan  dilanjutkan dengan gotong royong pembersihan halaman mesjid yang berdampingan langsung dengan panti asuhan tersebut.

Kegiatan terakhir adalah upacara HUT Satpam ke-40, upacara HUT Satpam ke 40 ini berbeda dari upacara HUT Satpam sebelumnya. Karena upacara HUT kali ini diadakan secara virtual yang diikuti oleh Waka Polres Pidie Jaya, Kasat Binmas Polres Pidie Jaya dan jajarannya, juga diikuti oleh pimpinan kepala instansi pengguna jasa Satpam.

Samsul menyebutkan bahwa dalam upacara ini tidak  melibatkan anggota satpam kecuali satpam berprestasi yang diundang untuk menerima piagam penghargaan satpam terbaik 1,2 dan 3.

Dalam acara penutup penyerahan piagam penghargaan kepada satpam berprestasi, Samsul Bahri akhirya terpilih menjadi satpam terbaik 1 tingkat Pidie Jaya. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Waka Polres Pidie Jaya.

 “Saya bersyukur terpilih menjadi Satpam terbaik1 tingkat Pidie Jaya, namun penghargaan yang saya dapatkan ini tidak terlepas daripada dukungan dari pimpinan di Dayah Jeumala Amal dalam mendukung untuk mengikuti setiap rangkaian kegiatan HUT Satpam ke 40 ini,” ujar Samsul.

“Saya mengucapkan terimakasih  yang sebesar-besarnya kepada seluruh keluarga besar DJA, khususnya kepada  semua rekan Satpam DJA. Tanpa dukungan dan do’a mereka semua tidak mungkin saya menjadi yang terbaik.

Pesan saya kepada rekan-rekan Satpam di manapun bertugas khususnya Satpam Pidie jaya, jangan pernah malu dan berbanggalah  menjadi anggota Satpam karena tugas satpam sangatlah mulia. Selain tugas pokok, Satpam adalah mitra polri sebagai kepolisian terbatas dan tentunya dilindungi oleh undang-undang, jelas Samsul Bahri menutup wawancara bersama tim Web DJA.  Selamat kepada Samsul Bahri sebagai Satpam Terbaik 1 tingkat Pidie Jaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *