Luengputu. Empat orang murid Madrasah Aliyah Jeumala Amal meraih mendali perak dalam lomba Prisma Social Science Comptetition tingkat nasional. Mereka adalah Muhammad Zaki, meraih mendali perak dalam bidang studi geografi, selanjutnya Minal Balqis, Nur Masykuran, Rauzatul Jannah dan Putri Maharani masing-masing meraih mendali perungu dalam bidang studi Sejarah.
Di bidang studi ekonomi lima murid MA Jeumala Amal masing-masing meraih mendali perunggu, mereka adalah Arief Al-zawari, Muhammad Ferdiansyah, Febri Nugrah Harahap, Novia Sefty Ayota, dan Raihan Damanhuri.
Event Prisma Social Science Comptetition dilaksanakan oleh Prisma Cendekia Foundation. Even nasional ini dinilai sangat positif karena membantu melejitkan bakat dan minat akademik para pelajar. Selamat kepada para pemenang dan guru yang telah membimbing.